SURABAYAONLINE.CO, GRESIK – -Satgas Penanggulangan Bencana Non Alam dan Penanganan Covid-19 Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gresik mengumumkan ada satu pasien asal Kecamatan Driyorejo positif Corona atau Covid-19.
Sekretaris Satgas Penanggulangan dan Penanganan Covid-19 Gresik Saifudin Ghozali, mengakui kepastian tersebut didapatnya dari Satgas Covid-19 Provinsi Jatim. Saat ini, pasien perempuan berrusia 34 tahun yang identitasnya dalam perawatan sebuah rumah sakit swasta di Surabaya.
Diakui Ghozali, pasien tersebut tidak masuk data Pasien Dalam Pengawasan (PDP) Satgas Gresik. Sebab yang bersangkutan telah melakukan pemeriksaan mandiri atau inisiatifnya sendiri.
“Tim tracking kita masih menuju ke sana. Ke rumah pasien di Driyorejo. Untuk melacak keberadaan pasien seperti apa. Tadi kita dikabari dari Dinkes Jawa Timur jam 15.45 WIB, untuk lebih detail akan kita jelaskan besok,” kata Saifudin Ghozali, Kamis (26/3).
Sementara Narto Camat Driyorejo mengaku hanya mendengar, kalau salah satu warganya positif terjangkit Virus Covid19. Tetapi dirinya tidak tahu pasti, warga tersebut bermukim di mana. Sebab di Driyorejo terdapat banyak kawasan perumahan, sebab letaknya berdampingan dengan Kota Surabaya.
“Warga Driyorejo banyak yang bekerja di Surabaya. Ada yang jadi dosen, buruh bahkan tukang parkir. Selaku pemangku wilayah, kami akan koordinasi dengam Satgas kabupaten agar bisa menhetahui jati dirinya sekaligus membantu pencegahan penularanya,” pungkasnya. (san)