SURABAYAONLINE.CO, GRESIK – PT Wilmar Nabati Indonesia melalui program Wilmar Peduli, mendistribusikan bantuan corporate social responsibility (CSR) senilai Rp 12,5 miliar, Senin (20/4).
Bantuan akan diserahkan kepada sekitar 20,979 kepala keluarga mulai April – Mei, yang tersebar di 13 propinsi di seluruh Indonesia.
Seperti di Sumatera Utara, Riau, Batam, Sumatera Barat, Jambi, Bengkulu, Sumatera Selatan, Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, Jakarta, Jawa Barat, Jawa Timur, Sulawesi Utara, dan sejumlah daerah lainnya.
Head of Corporate Affairs Wilmar Johannes mengatakan, CSR kali ini diwujudkan dalam bentuk sembako senilai Rp 10 miliar, serta Rp 2,5 miliar diwujudkan Alat Pelindung Diri (APD) untuk tim medis dalam menanggulangi pandemi Covid-19.
“Bantuan dapat diperluas ke wilayah lain jika dibutuhkan, saat ini Wilmar sedang melakukan pembicaraan dengan beberapa pemerintah daerah terkait rencana pendistribusiannya. Terutama kami akan terus mengikuti perkembangan dampak Covid-19, di seluruh kantor kami di seluruh Indonesia,” kata Johannes usai pemberangkatan bantuan di Pabrik Wilmar di Gresik.
Dikatakan Johannes, bantuan untuk menanggulangi Covid-19 senilai lebih dari Rp 2,5 miliar berupa masker, hand sanitizer, pembersih lantai, sabun cuci tangan, sabun mandi, pakaian APD, kacamata safety, thermometer, alat semprot, cairan disinfektan, wastafel, dan lain-lain.
Sedangkan bantuan paket sembako untuk setiap kepala keluarga, terdiri dari beras 5 kg, minyak goreng Sania/Fortune 2 liter, gula 1 kg, tepung 1 kg, dan mie instant 10 bungkus.
“Paket bantuan, baik sembako maupun untuj APD akan disesuaikan dengan kondisi masing-masing daerah,” tegas Johannes.
Saronto, Direktur Wilmar Gresik mengatakan paket bantuan sembako untuk warga di wilayah Gresik dan Mojokerto sebanyak 5.000 paket, yang berisikan beras 5 kg, tepung 1 kg, minyak goreng 2 kg, sabun mandi dan sabun cuci tangan.
Sedangkan bantuan peralatan pencegahan Covid-19 meliputi alat semprot, wastafel dan masker. Selain menyalurkan bantuan paket sembako dan APD, Wilmar Gresik juga melakukan kegiatan penyemprotan disinfektan di lingkungan sekitar pabrik.
Sebelumnya, Country Head Wilmar Indonesia, Darwin telah berkomitmen mengalokasikan dana USD 1 juta untuk pengadaan sembako dan APD guna meringankan dampak Covid-19. (san)