SURABAYAONLINE.CO, Blitar-Lantunan suara Ayat Suci Alqu’an terdengar di lorong Ruang Tahanan Polres Blitar Kota, pada Jumat (24/4) pukul.09.00 WIB ternyata suara para tahanan yang mengikuti Surah Bacaan Yasin yang dipimpin oleh Ipda Asmungi selaku Kasat Tahti dan seorang tahanan.
Pembacaan Ayat Suci Alqur’an di lakukan Hari pertama Puasa Ramadhan pada Jumat (24/4) pukul 10.00 di lorong ruang tahanan dengan kenakan seragam tidak ketinggalan semua kenakan masker.
Menurut Kapolres Blitar Kota AKBP.Leonard M Sinambela, bahwa tujuan mengajak seluruh tahanan yang berjumlah 45 orang dari 51 tahanan tersebut untuk mengajak mendalami arti bulan yang Suci untuk mempertebal keimanan dengan membaca Alqur’an, bagi para tahanan di Polres Blitar Kota saat ini dan akan di gelar setiap hari pada pagi hari.
“Kami mengajak seluruh tahanan untuk membaca Alqur’an untuk menghormati Hari yang penuh Ampunan sekaligus untuk membangun rasa keimanan mereka yang tersandung kasus pidana, untuk itu kami berharap mereka bisa tersadar dan insaf atas tindakan yang di lakukan sehingga ke depannya akan lebih sempurna, ini kita gelar setiap hari, termasuk salat Taraweh.” Harap AKBP.Leonard.
Bacaan Ayat Suci Alquran ini akan terus dilakukan selama Bulan Puasa, dengan bimbingan dari para anggota Polres Blitar Kota sendiri, juga diisi tausiyah (ceramah agama) dengan waktu selama 45 menit sampai 1 Jam yang di awali pukul. 09.00 WIB.
“Tahanan sebanyak 51orang 6 di antaranya non-Muslim, dan setiap Malam juga di gelar Salat Taraweh, untuk Solat Taraweh di mulai tadi malam (Kamis 23/4).” Kata Ipda Asmungi.
Dari ke 45 orang tahanan ada salah seorang menjadi mualaf sejak masuk tahanan, bahkan dia selalu menjadi Imam Sholat para tahanan, seperti saat membacakan Ayat Suci juga mendampingi Kasat Tahti Ipda Asmungi ketika melantunkan Ayat Suci Alqu’an dengan sempurna .
” Saya benar benar merasakan penyesalan dalam kasus yang saya alami, setiap bertemu dengan istri saat di jenguk sebelum ada Corona, hanya air mata dan penyesalan, ” kata pria 42 yang tersandung penggelapan ini. Sedang untuk kegiatan menjalani Puasa pihak Polres Blitat Kota menyediakan menu berbeda, termasuk makanan kecil sebelum berbuka bersama.
“Untuk makanan baik buka maupun makan sahur sesuai dengan SOP disertai makanan ringan sebelum makan Buka bersama, setelah Sholat Maghrib berjamaah di lanjut makan buka bersama,” pungkas AKBP.Leonard M Sinambela, sambil menanyakan kesehatan kepada para tahanan.(ari)