SURON.CO, Jombang – Wakil Ketua Komisi D DPRD Jombang HM Syarif Hidayatullah (Gus Sentot), mengapresiasi kreativitas Desa Miagan, Kecamatan Mojoagung, Jombang dalam mengembangkan UMKM.
Mereka mengubah lapangan desa menjadi Alun-Alun Cemara yang menampung UMKM dari warga setempat. ’’Saya akui, badan usaha milik desa (BUMDes) Miagan sangat kreatif. Di alun-alun itu sering ada hiburan, juga bisa dipakai bermain dan olahraga. Jadi selalu ramai orang jalan-jalan, berlibur dan rekreasi,’’ kata pengasuh Asrama Sulaiman Bilqis dan Bilqis 2 PP Darul Ulum Rejoso ini.
Saat bendahara Ikatan Sarjana NU (ISNU) Jombang ini ke situ, alun-alun sangat penuh dengan pengunjung. ’’Stan UMKM-nya ada puluhan. Pengunjungnya ratusan. Anak-anak kecil yang saya sangoni jumlahnya ratusan,’’ kata ketua DPC Demokrat Jombang ini.
Dimanapun, saat ketemu anak-anak, pasti dia sangoni. ’’Pahalanya saya kirimkan untuk ayah ibu,’’ kata putra pasangan KH Rifai Romly Rejoso dan Hj Ummu Aiman Mahrus Lirboyo ini.
Secara tidak langsung, Gus Sentot juga membantu UMKM yang berjualan di Alun-Alun Cemara. ’’Oleh anak-anak, uang dari saya itu dipakai beli di pedagang. Jadi uangnya muter,’’ ucap ketua PSSI dan Perkemi Jombang ini.(*)