Minke.id – Menjadi pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) bukanlah perjalanan yang mudah. Tantangan dalam pemasaran, perizinan, hingga pengelolaan keuangan sering kali menghambat pertumbuhan bisnis. Sadar akan hal itu, Rumah Kreatif BUMN Kota Malang by BRI hadir sebagai wadah bagi UMKM untuk berkembang dan naik kelas.
Koordinator Rumah Kreatif BUMN Kota Malang, Indah Dwi Pangestu, menegaskan bahwa fasilitas ini terbuka untuk semua pelaku usaha yang ingin mendapatkan pendampingan dan pelatihan.
“Tujuan utama Rumah Kreatif BUMN memang untuk membantu UMKM. Kami menyediakan pelatihan secara gratis, membantu pemasaran, hingga memberikan pendampingan perizinan,” ujar Indah Dwi.
Rumah Kreatif BUMN berlokasi di Jalan Langsep Nomor 2, Kota Malang. UMKM yang ingin bergabung bisa datang langsung atau mendaftar secara online melalui tautan di bio akun Instagram Rumah Kreatif BUMN Kota Malang.
Menjadi anggota Rumah Kreatif BUMN Kota Malang memberikan banyak keuntungan bagi pelaku UMKM, di antaranya:
1. Pelatihan Gratis – Mulai dari pemasaran digital, strategi bisnis, hingga pengelolaan keuangan.
2. Pameran Produk – Produk UMKM terpilih bisa dipajang dan dijual di Rumah Kreatif BUMN.
3. Pendampingan Perizinan – Setiap Jumat, minggu pertama setiap bulan, tersedia konsultasi gratis terkait pendaftaran BPOM dan perizinan usaha lainnya.
4. Review Produk Gratis – Rumah Kreatif BUMN membantu mempromosikan produk UMKM melalui video berkualitas tinggi yang bisa digunakan sebagai bahan promosi.
“Program unggulan kami adalah review produk gratis, mirip dengan endorse. Kami buatkan video menarik dan profesional untuk membantu UMKM memperluas jangkauan pasar,” jelas Indah Dwi.
Banyak UMKM telah merasakan manfaat dari Rumah Kreatif BUMN, salah satunya adalah Fikrah Riyanda, pemilik usaha batik Hamparan Rintik.
Awalnya, Fiko—sapaan akrabnya—bergelut di bisnis es krim. Namun, setelah mengikuti pelatihan di Rumah Kreatif BUMN, ia menyadari kesalahan dalam perhitungan harga pokok penjualan (HPP).
“Dari pelatihan di sini, saya belajar cara menghitung HPP yang benar. Kemudian, melalui jaringan yang saya bangun di Rumah Kreatif BUMN, saya beralih ke bisnis batik dan mendapatkan banyak ilmu,” ungkap Fiko.
Kini, Fiko bukan lagi sekadar peserta, tetapi telah menjadi mentor bagi UMKM baru. Ia sering diundang sebagai pemateri dalam pelatihan yang diadakan oleh Rumah Kreatif BUMN Kota Malang.
Dengan berbagai program unggulan, Rumah Kreatif BUMN Kota Malang by BRI terus berupaya membantu UMKM berkembang, memperluas pasar, dan meningkatkan daya saing mereka.
Bagi para pelaku usaha yang ingin mendapatkan pendampingan, bisa langsung datang ke Jalan Langsep Nomor 2, Kota Malang, atau mendaftar secara online melalui akun media sosial Rumah Kreatif BUMN.